Lupa Password Andromax M2Y ? Berikut 4 Cara Mudah Mengatasinya

Alamsyah

Lupa Password Andromax M2Y

Lupa Password Andromax M2Y – Menggunakan modem router Andromax adalah langkah tepat, karena modem merek Andromax memang dikenal lebih awet dan jarang terjadi masalah. Andromax M2Y menjadi salah satu type modem Andromax berkualitas yang banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia untuk memenuhi kebutuhan internet di rumah ataupun kantor.

Meskipun Andromax M2Y dikenal jarang mengalami kerusakan, namun masalah justru muncul dari segi pengguna itu sendiri. Dimana sifat manusia yang teledor dan sering lupa, banyak pengguna mengalami masalah yang dapat mengakibatkan mereka tidak bisa mengakses modem yaitu lupa dengan kata sandi atau password sehingga tidak bisa menghubungkan perangkat baru.

Ini adalah masalah paling umum terjadi pada pengguna Wi-Fi dan itu bisa dikatakan kondisi sepele karena sudah menjadi sifat manusia sering lupa dengan hal kecil seperti password. Meski sudah menjadi hal umum, akan tetapi masih banyak pengguna MiFi Andromax M2Y yang khawatir ketika lupa password, dimana sebagai besar dari mereka tidak tahu cara mengatasinya.

Sebenarnya ini adalah masalah ringan dan bukan pekerjaan yang sulit untuk mengatasi lupa password Andromax ataupun untuk mengetahui password yang lupa tersebut. Nah, buat Anda yang lupa password Andromax M2Y, jangan khawatir akan hal tersebut karena di bawah ini kami akan membagikan beberapa cara terbaik untuk menyelesaikan masalah lupa kata sandi WiFi.

Kemungkinan Anda Lupa Password Andromax M2Y

Password adalah hal penting dalam keamanan WiFi, dimana ini adalah pengaman agar tidak sembarang orang terhubung dengan koneksi internet WiFi Anda. Sebagai pengaman, pastinya sebagai besar pengguna akan membuat password dengan kombinasi yang kuat dan rumit.

Sebenarnya itu hanya bertujuan untuk mengamankan jaringan agar tidak mudah dibobol oleh orang lain. Meskipun memberikan keamanan tingkat tinggi, terkadang kombinasi password terlalu rumit juga membuatnya sulit untuk diingat, alhasil Anda sendiri lupa dengan password tersebut.

Kemungkinan lain mengapa pengguna bisa lupa password Andromax M2Y ialah karena ada orang lain yang sudah menggantinya. Hal tersebut mungkin orang rumah (kakak, ibu/bapak, adik) yang telah mengganti password sebelum Anda mengganti password jaringan WiFi tersebut.

Jika itu terjadi, mungkin Anda tidak perlu terlalu mengkhawatirkannya. Akan tetapi yang perlu diwaspadai adalah ketika password Andromax M2Y tersebut telah diganti oleh orang lain yang tidak dikenal sama sekali.

Itu bisa berarti Andromax M2Y telah diretas (hack) oleh orang lain. Jika itu benar-benar terjadi, maka tindakan cepat harus Anda ambil dengan melakukan sejumlah cara seperti pada ulasan lengkap di bawah ini.

Cara Mengetahui Password Andromax M2Y yang Lupa

Ada banyak cara yang dapat Anda lakukan untuk dapat mengetahui kembali password Andromax M2Y yang lupa tersebut. Sebenarnya caranya tidak jauh berbeda seperti Anda lupa password Mifi Andromax pada umumnya yaitu bisa dilakukan tanpa menggunakan aplikasi ataupun dengan aplikasi.

Untuk mengetahui password Mifi Andromax pada dasarnya bisa dilakukan tanpa reset, sehingga Anda tidak perlu mengembalikan Andromax M2Y ke pengaturan default. Tak perlu berlama-lama lagi, langsung saja inilah beberapa cara untuk mengetahui password Andromax M2Y yang lupa.

1. Akses Web Admin Router Andromax M2Y

1. Akses Web Admin Router Andromax M2Y

Untuk cara pertama, Anda dapat melihat kata sandi Andromax M2Y melalui web admin, yaitu situs untuk mengontrol dan mencari informasi device Mifi. Adapun caranya, langsung saja ikuti langkah-langkah berikut ini.

  • Langkah pertama, silahkan akses web admin di http://andromax.m2y.
  • Kemudian, silahkan login dengan memasukkan username : admin dan password : admin. Jika sudah klik Login.
  • Setelah berhasil masuk, langsung saja pilih menu Quick Setting.
  • Lalu, centang kotak Snow WiFi Key disamping kolom Wi-Fi Key.
  • Maka, password M2Y dapat Anda lihat.
2. Gunakan Aplikasi MyLink M2Y

Selain melalui Andromax M2Y web admin, Anda juga dapat melihat password yang lupa melalui aplikasi MyLink M2Y. Adapun cara melakukannya, silahkan Anda ikuti langkah-langkah tutorial di bawah ini.

  • Pertama-tama, silahkan download aplikasi MyLink bagi yang belum memiliki aplikasinya. Jika sudah bisa langsung lanjut ke langkah selanjutnya.
  • Setelah terinstal, silahkan login masuk ke aplikasi MyLink menggunakan username : admin dan password : admin.
  • Pada halaman utama aplikasi MyLink M2Y, ketuk opsi 3 Garis di sudut kiri atas.
  • Selanjutnya, pilih menu Setting.
  • Kemudian, pilihlah menu WiFi Setting.
  • Lalu, pada Wi-Fi Key silahkan centang kotak Snow Wi-Fi Key, maka password Mifi M2Y akan langsung terlihat.

Nah, itulah beberapa cara untuk mengetahui password Andromax M2Y yang lupa tanpa aplikasi ataupun menggunakan aplikasi. Namun perlu diingat, cara di atas hanya bisa dilakukan jika Anda ingat password login admin.

Jika Anda lupa dengan username atau password login admin Andromax M2Y web admin, maka solusi satu-satunya yaitu mereset modem router. Adapun cara reset password Andromax M2Y yaitu senagai berikut.

Cara Mengatasi Lupa Password Admin Router Andromax M2Y

Jika yang Anda lupa adalah username atau password web admin MyLink, maka hanya ada satu cara untuk mengatasinya yaitu reset password modem. Cara ini memungkinkan Andromax M2Y kembali ke pengaturan default.

Karena ini adalah cara satu-satunya, tentu saja mau-tidak-mau Anda harus tetap mereset Mifi M2Y agar bisa login ke web admin M2Y. Adapun cara reset mode router smartfren Andromax M2Y yaitu sebagai berikut ini.

1. Cara Reset Andromax M2Y

1. Cara Reset Andromax M2Y

Karena Anda lupa dengan username dan password web admin MyLink, maka untuk melakukan reset hanya bisa dilakukan menggunakan tombol fisik. Untuk melakukannya, silahkan ikuti panduan lengkap di bawah ini.

  • Pertama, siapkan perangkat Andromax M2Y Anda.
  • Kemudian, buka penutup baterai bagian belakang Andromax M2Y.
  • Lalu, cari lubang kecil bertuliskan reset yang biasanya tidak jauh dari tombol WPS.
  • Silahkan tekan tombol reset tersebut menggunakan jarum atau lidi selama kurang lebih 3 detik.
  • Setelah itu, maka secara otomatis seluruh pengaturan Andromax M2Y telah kembali ke default.

Nah, setelah mereset, kini Anda bisa login web admin baik melalui browser atau aplikasi MyLink menggunakan username dan password default. Adapun username dan password default web admin M2Y yaitu sebagai berikut.

  • Username : admin
  • Password : admin

Atau Anda dapat melihat dibalik tutup baterai Adnromax M2y, biasanya tertempel striker yang berisi informasi username, password login, hingga password Wi-Fi default. Setelah itu, lanjutkan dengan melakukan login web admin Andromax untuk melakukan pengaturan Wi-Fi Andromax M2Y Anda.

2. Cara Ganti Password Default Andromax M2Y

2. Cara Ganti Password Default Andromax M2Y

Setelah modem di reset, maka seluruh pengaturan akan kembali ke default, termasuk password Wi-Fi. Adapun Anda bisa mengganti password default Wifi Andromax M2Y dengan mengikuti langkah-langkah di bawah ini.

  • Akses web admin Andromax M2Y di http://andromax.m2y.
  • Kemudian, login menggunakan username dan password login default yaitu sebagai berikut :
    • Username : admin
    • Password : admin
  • Selanjutnya, pilih menu Setting.
  • Lalu, klik menu Quick Setting.
  • Nah, pada kolom Wi-Fi Key, silahkan buat password Wifi Andromax M2Y Anda.
  • Anda juga dapat mengubah nama WiFi dengan mengubah kolom WiFi SSID serta mengganti password login.
  • Jika semua pengaturan dirasa sudah cukup, simpan perubahan dengan menekan tombol Apply.

Akhir Kata

Nah, itulah informasi lengkap dari lupapas.com tentang lupa password Andromax M2Y lengkap dengan cara mengatasinya. Dengan mengikuti cara-cara yang kami sajikan di atas, maka Anda dapat mengetahui kembali password Wifi yang lupa sekaligus mengatasi lupa password login web admin Andromax M2Y. Demikianlah informasi dari kami, semoga artikel di atas membantu.

Bagikan:

Alamsyah

Seorang Blogger aktif yang sekarang ini sudah memiliki website sendiri yaitu lupapas.com. Semoga artikel yang saya informasikan disini bermanfaat untuk para pembaca.