Lupa Password Transaksi Mobile Banking BNI? Begini Cara Mengatasinya

Alamsyah

MASTER BANK Lupa Password Transaksi Mobile Banking BNI

Lupa Password Transaksi Mobile Banking BNI – Menggunakan fasilitas BNI mobile gunanya untuk kepentingan transaksi perbankan semacam transfer, cek saldo serta cek mutasi atau mobile tunai memang sangat mengasikan.

bukan sekedar prosesnya yang cepat, melainkan pada versi terbaru aplikasi BNI mobile saat ini sudah memiliki tampilan UI yang lebih sederhana serta mudah di gunakan.

Banyak pengguna Bank BNI yang mengalami kendala lupa password transaksi BNI Mobile Banking. Sedangkan password transaksi banking ini sangat penting, sebab transaksi hanya bisa dilakukan setelah memasukkan password transaksi.

Karena password transaksi mbanking lumayan panjang, sehingga membuat banyak pengguna mengalami lupa password yang telah dibuat saat melakukan aktivasi mbanking BNI.

Fungsi Password Tranksaksi BNI

Fungsi Mobile Banking BNI

Sebelum mengulas lebih jauh mengenai cara mengatasi lupa password tranksaksi Mobile Banking BNI, alangkah baiknya membahas terlebih dahulu tentang fungsi dari password Transaksi. Berdasarkan dari bni.co.id, fungsi dari password transaksi yaitu sebagai kata sandi yang mana tujuannya untuk otorisasi transaksi finansial memakai aplikasi BNI Mobile Banking.

Disaat nasabah melakukan sebuah transaksi, maka akan diminta untuk memasukkan password transaksi. Password tersebut bersifat rahasia serta hanya pemilik rekening saja yang boleh mengetahui password tersebut.

Jika password transaksi lupa sehingga menyebabkan salah input sebanyak 3 kali berturut-turut, maka Mobile Banking pengguna terkena blokir dan mengharuskan pengguna untuk menggantinya. Jika tidak mengganti dengan password baru, alhasil pengguna tidak akan bisa melakukan transaksi menggunakan aplikasi BNI Mobile Banking. Lalu bagaimana cara mengatasinya?

Cara Atasi Lupa Password Transaksi BNI Mobile Banking

Tidak perlu khawatir, sebab untuk mengatasi lupa password transaksi BNI Mobile Banking terdapat cara yang cukup mudah untuk dilakukan. Malahan tidak mengharuskan nasabah datang atau mengunjungi kantor cabang bank BNI terdekat. Namun sebelum pada inti pembahasan, pengguna harus menyiapkan terlebih dahulu syarat-syarat dan ketentuan gunanya untuk mengatasi sebagai berikut.

Syarat Mengatasi Lupa Password Transaksi BNI Mobile

Mengatasi lupa password transaksi Mobile Banking adalah masalah yang bisa dibilang cukup mudah. Mengingat pada aplikasi BNI Mobile di versi terbarunya BNI sudah menyajikan fasilitas lupa password transaksi. Dengan begitu pengguna tidak perlu mendatangi kantor cabang Bank BNI. Cara ini mirip seperti mengatasi lupa MPIN BNI Mobile, terdapat beberapa hal yang harus disiapkan sebagai syarat utama mengatasi kendala lupa.

  1. User ID BNI Mobile
  2. 16 digit nomor kartu ATM rekening bank BNI yang terdaftar di BNI Mobile Banking
  3. Nomor HP harus aktif yang terdaftar di aplikasi BNI Mobile serta pastikan bisa menerima pesan SMS
  4. Pulsa sesuai ketentuan

Cara Mengatasi Lupa Password Transaksi BNI Mobile

Setelah sudah melengkapi persyaratan diatas, untuk pengguna Mobile Banking BNI yang mengalami kendala lupa password, silahkan ikuti langkah-langkah di bawah ini.

1. Jalankan Aplikasi BNI Mobile

Jalankan Aplikasi BNI Mobile

Langkah pertama jalankan aplikasi BNI Mobile yang ada di HP pengguna disertakan dengan koneksi internet lancar dan pastikan juga aplikasi BNI Mobile sudah terupdate dengan versi terbarunya.

2. Pilih Lupa MPIN / Password Transaksi

Pilih Lupa MPIN atau Password Transaksi

Pada laman utama aplikasi, pengguna langsung saja tekan menu Lupa MPIN / Password Transaksi untuk mengatasinya.

3. Masukkan Data Banking BNI

Masukkan Data Banking BNI Lupa Password Transaksi Mobile Banking BNI

Pada halaman berikutnya, pengguna akan diminta untuk memasukkan data Banking BNI untuk melakukan verifikasi data. Beberapa data yang harus kalian masukkan seperti User ID, 16 Digit No Kartu Debit dan Lokasi Negara. Apabila sudah kalian isi semua data yang diminta, setelah itu tekan Ya, Kirim OTP.

4. Input Kode OTP

Input Kode OTP

Setelah menekan menu Ya, kirim OTP maka secara otomatis layar aplikasi akan berpindah ke halaman yang mengharuskan pengguna memasukkan 6 digit nomor kode OTP.

Buat kode OTP sendiri akan dikirimkan oleh sistem BNI Mobile melalui nomor HP terdaftar di aplikasi BNI Mobile. Pastikan juga nomor HP yang terdaftar harus aktif tujuannya untuk mendapatkan SMS berisikan OTP.

5. Konfirmasi Password Transaksi Baru

Konfirmasi Password Transaksi Baru Lupa Password Transaksi Mobile Banking BNI

Berikutnya kalian akan diarahkan ke menu untuk membuat 6 digit MPIN serta membuat password transaksi baru. Kemudian tekan Simpan.

6. Selesai

Selesai Lupa Password Transaksi Mobile Banking BNI

Sesudah disimpan, maka proses pembuatan password transaksi BNI Mobile telah berhasil. Silahkan simpan data password yang telah diganti dan mencoba menggunakan untuk transaksi.

Akhir Kata

Sekian infromasi yang bisa pengguna lakukan saat mengalami masalah lupa password transaksi BNI Mobile Banking untuk mengatasinya. Untuk keamanan dan kelancaran saat melakukan proses transaksi berikutnya. Dengan adanya artikel di atas, semoga bisa membantu kalian mengatasi lupa password yang telah Lupapas rangkum secara lengkap.

Bagikan:

Alamsyah

Seorang Blogger aktif yang sekarang ini sudah memiliki website sendiri yaitu lupapas.com. Semoga artikel yang saya informasikan disini bermanfaat untuk para pembaca.